Sunday, June 28, 2009

Yowana Paramartha

Guna melaksankan ketentuan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Maha Semaya Warga Pande (MSWP) Prop. Bali, dibawah MSWP dibentuk organisasi remaja dengan nama YOWANA PARAMARTHA MSWP, dengan struktur dan pengurusnya ditetapkan oleh pengurus MSWP sesuai tingkatannya.

Pengurus harian MSWP melalui keputusan rapat di Celuk Gianyar, tanggal 10 Juni 2007 telah berhasil menyusun struktur dan pengurus YP MSWP Propinsi Bali, yang diharapkan dapat dijadikan sebagai wadah komunikasi, pendidikan, latihan dan pengabdian diri sebagai kader-kader muda MSWP sesuai ajaran Tri Para Artha : Asih, Punia dan Bhakti, sekaligus untuk membantu pengurus MSWP didalam menjalankan amanat Pesamuhan Agung; program kerja dan keputusan/ketetapan Pesamuhan Agung lainnya, sebagai wujud pengabdian pada warga, nusa, bangsa dan Negara.

Susunan Pengurus YOWANA PARAMARTHA

Ketua : drh. Komang Suarsana, MMA (Bangli)

Sekretaris : Putu Dian Pradnyanitasari (Munggu, Badung)

Bendahara : Pande Putu Bambang Wirawan (Beng, Gianyar)

Ketua Bidang Kewidanaan : Mayor Pande Komang Suciawan, SH (Denpasar)

Ketua Bidang Pendidikan dan Latihan : Pande Made Satya Sumitra (Denpasar)

Ketua Bidang Sosial Budaya : Made Pande Artadi, S.Sn, M.Sn. (Denpasar)

Ketua Bidang Sosial Ekonomi/Dana : Pande Agus Permana Widura (Denpasar)

Ketua Bidang Hubungan Masyarakat : Drs. Giriana Saputra, MFOR (Denpasar)

Disarikan dari :

Keputusan Pengurus MSWP Provinsi Bali

Nomor 02/MSWP-Bali/Kep/IV/2007

Tentang : Pengesahan Susunan dan Personalia

Pengurus Yowana Paramartha

Maha Semaya Warga Pande

Propinsi Bali

No comments:

Post a Comment